*

*

 

 

Newmont Watch adalah wacana yang berasal dari inisiatif masyarakat lokal dan lahir sebagai suatu wahana atas dukungan berbagai lembaga HAM, pemantau korupsi, lingkungan, keadilan sosial, masyarakat adat dan ketenagakerjaan di Indonesia. Organisasi ini menyuarakan perlunya respon masyarakat yang terkoordinir terhadap ancaman dampak lingkungan dan sosial serta kepentingan umum lainnya yang disebabkan oleh kebijakan maupun praktek dari PT. Newmont Nusa Tenggara.

Newmont Watch merupakan jawaban atas lemahnya upaya untuk melindungi hak dan kepentingan masyarakat lokal dalam kontrak karya eksploitasi sumber daya alam lokal. Dengan dukungan beragam organisasi nasional dan internasional, Newmont Watch melakukan pengawasan, kajian, pemberdayaan publik dan tindakan hukum yang diperlukan untuk meluruskan penyimpangan yang dilakukan oleh PT. Newmont Nusa Tenggara maupun penentu kebijakan publik terkait.

Sebagai organisasi nirlaba dan independen, Newmont Watch - yang anggotanya terdiri dari berbagai tenaga ahli, pemuka masyarakat dan para aktifis - steril dari berbagai kepentingan politik maupun kepentingan lainnya yang bersifat partisan.

***

Tujuan Newmont Watch

Tujuan Newmont Wach adalah:

* Membela kepentingan masyarakat yang dirugikan oleh PT. Newmont Nusa Tenggara.

* Mengontrol praktek yang dilakukan oleh PT. Newmont Nusa Tenggara agar sesuai dengan kaidah kelangsungan hidup masyarakat adat dan pelestarian lingkungan.

* Mengontrol praktek yang dilakukan oleh PT. Newmont Nusa Tenggara agar sesuai dengan prosedur dan ketentuan hukum.

* Memperkuat kemampuan teknis dan strategis masyarakat lokal yang berhadapan langsung dengan dampak yang diakibatkan oleh PT. Newmont Nusa Tenggara.

* Menekan pemerintah untuk memberlakukan kebijakan yang layak bagi PT. Newmont Nusa Tenggara guna melindungi kepentingan masyarakat lokal, lingkungan dan budaya.

* Memastikan PT. Newmont Nusa Tenggara memberikan peluang kesempatan kerja dan usaha yang sama bagi masyarakat lokal serta tidak melakukan tindakan diskriminatif dan rasial.

Latar Belakang Tujuan Aktifitas Struktur Keanggotaan

Investigasi

Catatan Buruk

Jaringan NW Perpustakaan Pengaduan

© Gagas Nusa Tenggara